Home / Berita

Selasa, 24 Juni 2025 - 21:20 WIB

NU Bangun Jurnalis di Era Digital

Cirebon – Lembaga Ta’lif wan Nasyir (LTN) Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Cirebon mengadakan konferensi pers pada hari Selasa, 24 Juni 2025. Acara ini berlokasi di kantor Balai Latihan Kerja Komunitas Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (BLKK PCNU) Cirebon, yang dihadiri oleh berbagai wartawan dari media lokal dan nasional.

Acara ini bertujuan untuk membentuk jurnalis yang beretika dan kritis di kalangan warga Nahdlatul Ulama. Ketua LTN PCNU Kabupaten Cirebon, Fasfah Sofhal Jamil menekankan dengan adanya pelatihan jurnalensa ini merupakan langkah yang tepat untuk membekali generasi NU kedepannya. Supaya tidak mudah terpengaruh oleh informasi yang menyesatkan.

Baca Juga :  SATU ABAD NU

“Urgensi mengadakan pelatihan ini ialah, untuk saat ini sekitar 40% konten di media sosial masih belum terverifikasi. Artinya di dalamnya itu masih sangat memungkinkan adanya informasi yang bersifat hoaks.

Baca Juga :  Fenomena Inflasi IPK di Negeri Ini

Kami ingin membuktikan bahwasanya warga NU ini tidak ketinggalan dan bukan orang yang ketika melihat berita langsung terbawa emosi. Intinya kita ingin mulai berjalan agar tidak semakin tertinggal.” ujar Fasfah, Ketua LTN PCNU.

“Harapan untuk para peserta setelah mengikuti pelatihan jurnalensa ini adalah mampu untuk menyajikan informasi yang tidak bersifat provokatif apalagi hoaks. Rata-rata peserta yang kami latih itu adalah seorang santri, yang pastinya memiliki prinsip moderasi beragama yang kuat.” tambahnya.

Baca Juga :  Technician Education Can Fuel Financial Success

Melalui konferensi pers ini, LTN PCNU Cirebon berharap pelatihan jurnalensa ini bisa menjadi sarana untuk berkhidmat dengan NU di daerahnya masing-masing. Lalu untuk meningkatkan kapasitas warga NU dalam bidang media.

Selain itu juga, kegiatan ini diharapkan mampu memperkuat peran warga NU dalam menyebarkan informasi yang akurat di era digital ini.

Author Profile

Naura Azzahra

Share :

Baca Juga

Biaya Haji Naik

Agama

Polemik Dana Haji: “Biaya Haji Naik”

Berita

Instead of a Sports Fan, Become a Sports Participant

Berita

HASIL Uji Coba Online, CAT PPK dan PPS PIlkada 2024
Pilkada 2024 Pilkada Kabupaten Cirebon

Agenda

Uji Coba Online, CAT PPK dan PPS PIlkada 2024
Pergaulan remaja

Artikel

Pergaulan Remaja itu Penting Lhoo Yuk Pelajari!

Berita

Penerimaan Guru Baru
Satu Abad NU

Artikel

SATU ABAD NU

Artikel

Lautan Sampah: Amanah yang Terabaikan