Orang-Orang yang Di Rindukan Oleh Surga? Siapa saja sih, yuk cari tau!
Assalamualaikum sobat ambyar semuanya, kembali lagi nih di kultum Mass Idris dalam bentuk narasi nya guys! Kalau kalian mau nonton versi videonya kalian bisa klik logo di bawah ini yaaa..
Nah kali ini kita bakalan membahas tema tentang orang-orang yang di rindukan oleh surga. Semoga para sobyar yang lagi baca artikel ini, semuanya itu termasuk orang-orang yang di rindukan oleh surga yaa, aamiin..
Mau tau gimana sih caranya biar kita di rindukan oleh surganya Allah SWT? Yuk di simak! Surga itu memanggil 4 ciri-ciri golongan, jadi surga itu pengen banget kita cepet-cepet dateng.
Ada 4 ciri-ciri golongan orang yang di rindukan oleh surga, yaitu:
1. Orang yang Di Rindukan Surga: Orang-Orang yang Selalu Membaca Al Qur’an
Hayyoo kalian setiap hari baca al qur’an ngga nih? Pastinya harus baca dong yaa walaupun cuman 1 ayat itu juga masih bernilai pahala kok. Semoga kita setiap hari bisa meluangkan waktu buat membaca al qur’an, apalagi kalau kita mau mengajarkan al qur’an ke saudara-saudara kita.
Buat sobyar semuanya mau ngga nih jadi orang yang di rindukan surga? Kalau mau, ya harus istiqamah membaca al qur’annya yaa, tetap semangat dan jangan sampai kita kendor baca al qur’annya!
Baca Juga: Obat Hati? Apa Saja Itu, Yuk Di Simak!
2. Orang-Orang yang Bisa Menjaga Lisan
Yang kedua orang-orang yang di rindukan oleh surga yaitu, orang-orang yang bisa menjaga lisan. Oh iya nih hati-hati lhoo sobyar, mulut kita itu harus di jaga. Jangan sampai lisan kita berbuat dusta. Maka dari itu kita harus pintar-pintar untuk menjaga lisan. Kalau memang lisan kita tidak di butuhkan, kita tidak usah berbicara, kita cukup diam dan berdzikir kepada Allah SWT.
3. Orang-Orang yang Di Rindukan Oleh Surga: Orang-Orang yang Memberikan Makan kepada Orang-Orang yang Lapar
Nah yang ketiga adalah orang-orang yang memberikan makan kepada orang-orang yang lapar. Zaman sekarang kan udah banyak orang-orang yang memberikan nasi gratis, boleh siapa saja yang ngambil dan banyak sekali yang bagi-bagi makanan gratis. Maka dari itu kita harus bisa memberikan makan kepada orang yang lapar.
Baca Juga: Bersyukur? Pengertian dan Contohnya, Yuk Simak!
4. Orang-Orang yang Berpuasa di Bulan Ramadhan
Yang terakhir nih sobyar.. Yaitu orang-orang yang berpuasa di Bulan Ramadhan. Hayyooo siapa nih yang kalo di Bulan Ramadhan ga pernah puasa atau pernah batal, kecuali buat yang kaum hawa yaa hehe. Buat kalian yang mau jadi orang yang di rindukan oleh surga tapi puasanya masih suka bolong-bolong, jangan harap bisa di rindukan oleh surga yaa hehee… Tetap semangat dan istiqamah ya sobyar semuanyaa.
Semoga semua sobyar yang lagi baca artikel ini, menjadi orang yang di rindukan oleh surga. Aamiin..
Yaps itu aja materi hari ini, semoga bermanfaat juga yaa buat para sobyar yang ada dimanapun kalian berada. Sampai ketemu lagi dengan tema dan materi yang berbeda. See youu.. Jangan lupa share ke 100 turunan kalian yaa, hehehe….