Home / Artikel

Sabtu, 19 Juni 2021 - 12:43 WIB

3 Kecerdasan Di Bulan Ramadhan? Apa Saja Itu? Yuk Di Simak!

3 Kecerdasan Di Bulan Ramadhan? Yuk cari tau!

Assalamualaikum sobat ambyar semuanya, kembali lagi nih di kultum Mass Idris dalam bentuk narasi nya guys! Kalau kalian mau nonton versi videonya kalian bisa klik logo di bawah ini yaaa..

 

 

Nah di kesempatan kali ini kita akan membahas tentang 3 kecerdasan hasil berpuasa di Bulan Ramadhan. Jadi ada 3 kecerdasan yang akan di raih oleh orang-orang yang berpuasa di Bulan Ramadhan. Ini khusus sepecial untuk kalian buat bulan Ramadhan tahun depan yaa hehe..

Mau tau 3 kecerdasan itu ada kecerdasan apa aja? Nah yuk di simak!

3 Kecerdasan Di Bulan Ramadhan: Kecerdasan Emosional

Yang pertama yaitu kecerdasan emosional. Kita dari pagi sampai maghrib, kita di uji oleh Allah menahan haus dan lapar, itulah kecerdasan emosional kita. Banyak sekali godaan-godaan yang sangat luar biasa, yang kita hadapi dari pagi sampai maghrib.

Baca Juga :  Selamat Hari Guru 2021 Pahlawan Tanpa Tanda Jasa

Maka dari itu kita harus sabar dan ikhlas menjalankan semua perintah Allah. Kalau kita ingin meraih kecerdasan emosional kita harus menjalankannya dengan sabar dan ikhlas.

Kecerdasan Sosial

Kecerdasan yang kedua yaitu kecerdasan sosial, dari pagi sampai maghrib lagi kita di uji oleh Allah. Kita sedang di didik oleh Allah, kita harus jujur. Jujur itu hebat lhoo guys, bohong itu dosa hayyoloh. Jujur dalam hal, ketika kita lagi sendirian di suatu tempat apapun itu, kita harus jujur pada diri kita sendiri dengan cara tidak membatalkan puasa, dengan tidak makan atau minum diam-diam.

Baca Juga :  Pesantrenku “Daar Al Zahra”

Baca Juga: Orang-Orang yang Di Rindukan Oleh Surga? Siapa Saja Sih, Yuk Simak!

Kira-kira kalau kita semua adalah orang-orang yang bertaqwa, orang-orang yang mau melaksanakan puasa dengan baik. Apakah kita akan memakan dan membatalkan puasa itu diam-diam? Walaupun kita sedang sendirian? Insyaallah kita tidak tergoda oleh makanan apapun, walaupun sedang sendirian.

Kecerdasan sosial itu kita dari pagi sampai malam, di tahan perutnya tidak makan dan tidak minum. Kita harus merasakan orang-orang di bawah kita, banyak sekali orang-orang di bawah kita yang tidak makan dan minum seharian.

Oleh karena itu kita harus bisa menjadi pencipta untuk membagi-bagikan makanan kepada saudara-saudara kita yang tidak beruntung. Maka dari itu Allah memerintahkan kita semua untuk berpuasa, agar orang-orang menjadi lebih bertaqwa kepada Allah SWT.

Baca Juga :  How to Give Your 2016 Resolutions Staying Power

Baca Juga: Ikhlas? Seberapa Penting Sih Keikhlasan Itu? Yuk Di Simak!

Kecerdasan Spritual

Kecerdasan yang ketiga, yaitu kecerdasan spritual. Kalau kita menjalankan perintah Allah berpuasa ini, dari pagi sampai malam kita berpuasa. Di didik menjadi orang-orang yang sabar, orang-orang yang ikhlas, orang-orang yang bersyukur dan orang-orang yang dermawan. Kita harus memiliki jiwa spritual yang kuat dan harus selalu taat kepada Allah SWT. Nah jadi 3 kecerdasan ini harus sobyar semuanya punya yaa setelah kita menjalankan puasa di Bulan Ramadhan nanti.

Yaps itu aja materi hari ini, semoga bermanfaat juga yaa buat para sobyar yang ada dimanapun kalian berada. Sampai ketemu lagi dengan tema dan materi yang berbeda. See youu.. Jangan lupa share ke 100 turunan kalian yaa, hehehe….

ilustrasi gambar

Author Profile

Naura Azzahra

Share :

Baca Juga

Artikel

Feminisme Islam dan Setelahnya
CHILDRENFREE: Akhirnya Muncul Lagi

Agama

CHILDFREE: Akhirnya Muncul Lagi ?

Artikel

Apa Itu Definisi Dewasa? Yuk Simak!
Lailatul Qadar

Agama

Lailatul Qadar Sepanjang Tahun

Artikel

Apa Dampak Mie Instan Bagi kesehatan?? Yukk Simak!

Artikel

Memperingati Hari Pahlawan, Pahlawan Inspirasiku!
Obat Hati

Artikel

Obat Hati? Apa Saja Itu, Yuk Di Simak!
Insecure

Artikel

Apa Itu Insecure dan Bagaimana Cara Mengatasinya?