Home / Agama / Artikel / ngaji akhlak / Pendidikan

Minggu, 30 Juni 2024 - 10:40 WIB

Doa? Kenapa sih Kita Harus Berdo’a?

Doa? Kenapa Kita Harus Berdo’a?

Haii guys kali ini aku bakal ngejelasin tentang “apasih do’a itu? Emangnya doa tuh penting yah buat kita sebagai manusia?” Kalo di diri kalian ada pertanyaan kaya gitu, parah sih hehe..

Jadi gini kalau menurutku “DOA ITU KEBUTUHAN GUYS!” bukan masalah penting atau gak nya, tapi yang namanya kebutuhan kalau gak di jalanin gimana? Contohnya kamu kalau lapar cara menghilangkan laparnya dengan makan kan? Coba kalau kamu gak makan? Nah begitu juga dengan doa!

Dengan kita berdoa bisa menjadi media yang tepat untuk berkomunikasi antara manusia dengan Allah SWT, kenapa? karena di dalam berdoa lah kita meminta sesuatu kepada allah, memohon ampunan kepada allah dan menceritakan semuanya kepada allah.

Baca Juga :  Rukun Iman? Yuk Simak dan baca baik-baik!!

Doa itu kebutuhan!

Pernah gak sih kalian ngalamin kayak gini, kita tuh minta sesuatu sama allah gini “yaallah saya pengen banget keterima di universitas A, tolong terima saya di univ itu.” padahal kita tuh udah sering banget doa sama allah berkali-kali terus ibadahnya jadi makin rajin. Nah walaupun usaha kita udah semaksimal mungkin+selalu berdoa.

Baca Juga :  How to Give Your 2016 Resolutions Staying Power

Akan tetapi kamu gagal masuk univ itu! Nah kebanyakan manusia menyalahkan takdir allah. Padahal kita gatau apa sih maksud allah ngasih cobaan aku kayak gini? Padahal kan aku udah berusaha keras dan udah doa terus.

Mungkin awalnya kecewa sih tapi kita harus positif thinking dengan rencana allah selanjutnya. Jadi kita harus ikhlas apapun hasilnya. Allah yang lebih tau masa depan kita nanti. Seperti di ayat al-qur’an “ sesuatu yang disukai oleh kita belum tentu baik dimata Allah. Begitupun sebaliknya, sesuatu yang dianggap buruk belum tentu buruk di mata Allah.” (QS. Al-Baqarah ayat 216)

Baca Juga :  Bechi, Kultus, dan Kekerasan Seksual

Allah itu sangat senang kalau hambanya meminta sesuatu dan memohon kepadanya karena doa adalah salah satu bentuk ketaatan manusia kepada allah.

Lantas bagaimana dengan manusia yang tidak pernah berdoa dengan allah? Yang tidak pernah mengangkat tangannya untuk berdoa kepadanya? Hamba itu di cap dengan kesombongannya atas penciptanya sendiri dan allah murka dengannya. Naudzubillah…

Nah inget yaa jangan sampai kita tergolong orang-orang yang sombong yang tidak pernah berdoa kepadanya. Yap! Semoga artikel ini bisa bermanfaat yah buat kalian semuaa jangan lupa share juga ke temen-temen kalian ya!

 

Author Profile

Naura Azzahra

Share :

Baca Juga

tugas

Artikel

Tugas Numpuk? Jangan Pusing, Yuk Simak Tipsnya!
Kebahagiaan

Artikel

Kebahagiaan? Gimana sih Standar Bahagia?
Malam Lailatul Qadar

Artikel

Malam Lailatul Qadar, Yuk cari tahu makna dan cara mendapatkannya!
sombong

Artikel

Sombong Membawa Malapetaka, Bagaimana Cara Menghindarinya?

Artikel

Tips-Tips Menjaga Kesehatan, Yuk Simak!
Hidup Berujung Mudik

Agama

Hidup Berujung Mudik
israf

Agama

Israf? Apasih Pengertian, Contoh dan Cara Menghindarinya

Artikel

Tips Menghasilkan Cuan supaya jadi Anak Kost Sultan!